Trik Dan Tips
Blog Nuzha Gaptek
SELAMAT DATANG DI BLOG NUZHA_GAPTEK

Wednesday, January 16, 2013




Cara Menebalkan Rambut Kepala


Semua wanita pasti ingin memiliki rambut yang tebal, lurus, lembut dan indah. Banyak wanita yang ingin memperindah rambutnya dengan cara pergi ke salon dan menghabiskan biaya mahal untuk memiliki rambut yang tebal. Ada cara menebalkan rambut kepala secara alami tanpa harus pergi ke salon.
Salah satu cara untuk menebalkan rambut kepala secara alami adalah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang tidak akan memberikan efek samping pada kulit kepala. Salah satu cara menebalkan rambut kepala adalah dengan mengonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi.
Cara menebalkan rambut kepala dengan memanfaatkan ekstrak buah beri dari tanaman palem kipas (saw palmetto) yang kaya dengan asam lemak dan fitosterol dan minyak dalam alpukat dapat memperlambat kerontokan dan mempercepat pertumbuhan rambut. Mekanisme dari kedua senyawa ini adalah menghambat DHT si pembunuh folikel berikatan dengan reseptor di folikel rambut. Suplemen ini boleh dibilang kontroversial. kendat9i demikian, ada beberapa penelitian yang berhasil membuktikan keefektivitasannya. Selain itu, beberapa bukti menyatakan bahwa asam amino L-lisin (pada dosis 500-1000 mg) mampu menebalkan rambut (namun belum di uji pada manusia, tetapi pada bulu domba yang dijadikan hewan percobaan tumbuh lebih cepat setelah pemberian L-lisin).
Tips menebalkan rambut dengan bahan alami lain adalah dengan menggunakan lidah buaya, belahlah daun lidah buaya kemudian gosokan lendirnya pada kulit kepala anda secara merata diamkan dulu beberapa jam baru bilas rambut Anda.
Selain dengan menggunakan lidah buaya, Anda juga bisa memanfaatkan kemiri. Haluskan kemiri seperlunya jika sudah halus, rebuslah kemiri dengan sedikit air sampai mengeluarkan minyak yang terapung diatas permukaan air. Ambillah minyak tersebut minyak ini yang akan digunakan untuk dioleskan tiap hari rutin dibagian kulit kepala.

No comments:

Post a Comment